September Ceria Bersama Elang-alap Cina

Seperti yang saya katakan di Postingan Saya sebelumnya kalau kelompok besar itu akan segera datang sekitar tangal 27-29 September ternyata benar. Tepatnya tanggal 28 September saya di sibukan dengan Flocking Elang-alap Cina Accipiter soloensis di beberapa tempat. Yang satu flock belum selesai dihitung dating lagi rombongan yang lain, biuhhhhh,.. hari itu benar-benar di bikin sibuk dengan si elang alap dari negeri panda itu.

Elang-alap Cina Betina dewasa

Puncaknya di pagi hari mulai jam delapan sampai jam sepuluh. 1,395 ekor Elang-alap Cina yang melintas di Radar Hill. Untungnya saya di bantu sama Chang Noi(baca: Noe) yang punya kawasan Radar Hill. Chang Noi bertugas mencari rombongan si “Cin”, saya yang akan menghitung. Walaupun tidak sampai satu hari dia ikut mengamati dan menghitung setidaknya sangat membantu pada saat sedang rame-ramenya para pengembara yang akan menuju selatan itu melintas.

Elang-alap Cina Jantan Dewasa

Rabu di akhir September benar-benar menjadi September Ceria. Saya tak memperdulikan katika saya tidak bias berkomunikasi dengan orang sini(Thailand) karena terkendala dengan bahasa. Di Indonesia khususnya selama saya ngamatin Raptor yang sedang bermigrasi belum pernah dalam sehari menghitung 3,768 Individu Elang-alap Cina walaupun mungkin di Bali kawan-kawan dai Kokokan bisa mencapai jumlah seperti itu. Total jumlah yang saya hitung pun banyak yang terlewatkan, apalagi pas kondisi di siang hari yang sedang panas-panasnya, raptor kecil seperti itu akan sangat sulit terdeteksi keberadaanya ketika terbang rendah tepat di atas perkebunan Sawit dan Karet sekitar Radar Hill.

Elang-alap Cina Remaja

Hari itu juga saya bisa melihat jenis dengan nama Inggris Chinese Sparrowhawk/Goshawk dari yang umur tahun pertama, Kedua, Ketiga dan yang benar-benar sudah sangat dewasa. Sungguh Ciptaan Allah SWT memang tiada tandingan. Subhannallah,..

Untuk foto yang lainya: Elang-alap Cina

2 thoughts on “September Ceria Bersama Elang-alap Cina

Leave a comment